Kapolres Aceh Singkil Perketat Pengaman Tahapan Pilkada

Tribratanewsacehsingkil.com – Subulussalam, AKBP Ian Rizkian Milyardin, SIK terjun langsung di lapangan dalam pelaksanaan Pengamanan Tahapan pecabatuan nomor urut pasangan calon walikota dan wakil walikota Subulussalam pada Pilkada Serentak 2018, Selasa (13/2/18). Kegiatan dilaksanakan di Kantor Komisi Independen Pemilihan Kota Subulussalam.

 

Kepolisian Resor Aceh Singkil berdampingan dengan Dandim 0109 Singkil dalam Pengamanan, “kami akan selaku pimpinan TNI-Polri yang memiliki Dua Wilayah Hukum yakni Kabupaten Aceh Singkil dan Kota Subulussalam akan terus melekat pada pelaksanaan pengamanan setiap tahapan Pilkada Serentak 2018.” Ungkap AKBP Ian kepada tribratanewsacehsingkil.com

 

TNI-Polri akan terus meningkatkan kepercayaaan masyarakat bahwa terjaminnya situasi dan kondisi yang aman dan lancar pada pesta demokrasi di Kota Subulussalam tahun ini. TNI-Polri akan memastikan bahwa keadaan akan terus kondusif hingga akhir tahapan Pilkada Serentak 2018.

 

“kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk mensukseskan setiap Tahapan Pilkada Serentak 2018 dengan memperketat pengamanan yang telah dibagi beberapa titik, kami TNI-Polri akan menjadi penengah setiap masalah dan akan menjadi pendingin pada saat situasi politik mulai memanas, tentunya harapan kami bersama kita bersama seluruh lapisan masyarakat Kota Subulussalam dapat menjaga situasi dengan baik.” Tambah Kapolres Aceh Singkil itu.

 

Polres Aceh singkil tidak henti-hentinya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Subulussalam yang ikut serta memeriahkan pesta demokrasi agar tetap memperkuat rasa persaudaraan antar sesama, hilangkan rasa ego dan angkuh agar terhindar dari gejolak negatif . (JUNA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.