HUT Bhayangakara, Polres Aceh Singkil Gelar Lomba Bongkar Senjata
Tribratanewsacehsingkil.com-Aceh Singkil, Rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 terus digelar oleh Polres Aceh Singkil. Kali ini, Polres menggelar Lomba Bongkar Pasang Senjata di Lapangan Tembak Polres Aceh Singkil, Sabtu(11/06/2022). Lomba itu sendiri bertujuan untuk meningkatkan kemampuan personel dalam penguasaan senjata api jenis laras panjang.
Kapolres Aceh Singkil AKBI Iin Maryudi Helman., S.I.K menyampaikan “ Jadi, lomba ini dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-76 sekaligus untuk meningkatkan kemampuan personel dalam penguasaan senjata api khususnya laras panjang, Lomba seperti tersebut sangat berguna untuk personel sebagai penyegaran tentang penguasaan senjata api.” kata kapolres Aceh Singkil.
Dalam lomba tersebut tentunya ada hadiah. Untuk pemenang lomba tersebut akan diumumkan pada acara HUT Bhayangkara yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2022 mendatang.(DON)